TULANG BAWANG BARAT (KANDIDAT) —Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), menegaskan bahwa seluruh kegiatan pengelolaan zakat, infak, dan sedekah di wilayahnya dijalankan sesuai aturan hukum yang berlaku.
Hal tersebut disampaikan Ketua Baznas Tubaba, Purwanto. Dirinya menyayangkan adanya tuduhan penyelewengan dana yang dikelola Baznas sebagaimana disampaikan oleh salah satu Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) setempat.
“Baznas Tubaba bekerja berdasarkan amanat Undang-undang Nomor 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat dan peraturan Baznas RI. Seluruh proses pengumpulan hingga penyaluran dana apalagi dana zakat dilakukan secara transparan, akuntabel, dan diaudit,” tegas Purwanto kepada media, Jumat (12/09/2025).
Ia mencontohkan penggunaan dana hibah dari Pemerintah Kabupaten Tubaba sebesar Rp50 juta yang dipergunakan untuk kegiatan operasional membantu masyarakat. Dana tersebut, kata dia, sudah dipertanggungjawabkan melalui laporan resmi kepada Pemkab Tubaba via Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra), serta diaudit oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) Tjahjo Machdjud Modopuro dengan hasil Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
“Tidak benar jika ada pihak yang menyebut Baznas bekerja di luar aturan. Kami menjaga integritas dan memastikan dana yang dikelola oleh Baznas benar-benar sesuai aturan dan sampai kepada mustahik yang berhak,” ujar Purwanto.
Lebih lanjut, Purwanto menyebut tudingan salah satu LSM tidak berdasar. Meski demikian, pihaknya tetap menghormati setiap masukan lembaga masyarakat maupun organisasi, selama disampaikan dengan data yang valid.
“Informasi yang tidak sesuai fakta justru bisa menimbulkan kesalahpahaman dan merugikan umat. Karena itu, kami merasa perlu memberikan klarifikasi ini,” terangnya.
Baznas Tubaba juga membuka diri untuk berdialog dengan berbagai pihak, termasuk LSM atau organisasi masyarakat, demi memperkuat sinergi dalam pengentasan kemiskinan dan pemberdayaan mustahik. Namun, jika asal menuduh ataupun adanya unsur penggiringan opini yang dilakukan tanpa dasar, maka Baznas akan mengambil langkah hukum
“InsyaAllah, dengan dukungan semua pihak, dana Baznas dapat menjadi instrumen penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Tubaba. Kami tidak berani main-main dalam pengelolaan dana di Baznas ini,” pungkasnya. (Rico)